Serangan DDoS (Distributed Denial-of-Service) adalah serangan dunia maya dimana pelaku berupaya membuat server atau sistem tidak tersedia bagi pengguna yang dituju dengan tujuan mengganggu layanan host yang terhubung ke internet untuk sementara atau tanpa batas.
Adapun Jenis-Jenis Serangan DDoS
1.Serangan Volumetrik
Serangan jenis ini memanfaatkan limit dari bandwitch pemilik website dengan menciptakan kemacetan traffic secara konsisten dalam volume yang besar sehingga, bandwidth akan kewalahan menghadapi setiap traffic yang masuk dan menyebabkan server lumpuh.
2. Serangan Protokol
Serangan protokol dilakukan dengan menghabiskan sumber daya server dimana pelaku membanjiri situs web dan sumber daya server dengan membuat permintaan protokol palsu untuk menggunakan sumber daya yang tersedia. Serangan ini diukur dalam packets per second (pps).
3.Serangan Layer Aplikasi
Serangan ini memanfaatkan kerentanan ‘layer’ di dalam aplikasi seperti Apache, Windows, dan OpenBSD untuk menyerang. Serangan ini berupaya untuk menurunkan server dengan cara membuat sejumlah permintaan yang awalnya tampak ‘normal’ dengan meniru perilaku traffic pengguna.
Adapun dampak yang disebabkan serangan DDoS bisa memberikan gangguan operasional yang signifikan, kehilangan pendapatan, kerugian reputasi hingga biaya pemulihan infrastruktur yang tinggi.
Solusi DDoS dari Imperva
Imperva memberikan perlindungan DDoS untuk situs web, pada jaringan, server aplikasi, server DNS, dan IP Individual. Imperva telah memitigasi serangan terbesar dalam sejarah, dengan segera dan tanpa menimbulkan latensi atau akan menganggu pengguna yang sah.
1.Website Protection
Perlindungan selalu aktif secara otomatis mendeteksi dan memitigasi serangan lapisan aplikasi yang dapat menargetkan situs web, API, dan aplikasi web.
2. Network Protection
Perlindungan always-on-demand untuk keseluruhan infrastruktur atau subnet jaringan terhadap serangan DDoS lapisan jaringan.
3.Individual Protection
Perlindungan selalu aktif terhadap serangan yang menargetkan situs web atau layanan yang dapat terhubung ke internet yang dihosting di IP individual di tempat, atau di cloud publik atau pribadi.
4.DNS Protection
Perlindungan selalu aktif untuk Server Name Domain (DNS) terhadap serangan jaringan dan lapisan aplikasi, plus akselerasi respons DNS.
Kelebihan Menngunakan Imperva
Kekuatan Brainpower-DDoS Imperva jaringan global Imperva dirancang untuk menangani serangan berbasis pada volume terbesar, seperti SYN Flood dan amplifikasi DNS.
Respon keamanan yang mendasari jaringan dan perangkat lunak kami adalah para teknisi Imperva Security Operations Center dan tim riset ancaman keamanan.
Rekam jejak mitigasi DDoS yang terbukti ukuran serangan DDoS dalam hal Mbps dan Mpps tumbuh tanpa henti.
Pertahanan mendalam Imperva menawarkan beberapa rangkaian lengkap solusi keamanan pertahanan mendalam yang menyediakan berbagai lini pertahanan untuk dapat mengamankan data dan jaringan.
Bagaimana Cara Kerja DDoS Proteksi Imperva
Imperva menjaga Anda dari serangan DDoS terbesar dan paling kompleks saat ini dengan perlindungan penuh mulai dari layer network hingga layer aplikasi.
Dengan pendekatan berlapis untuk mitigasi DDoS, Imperva dapat mengamankan semua aset Anda, dimana pun mereka berada, on premise atau cloud – baik menggunakan AWS, Microsoft Azure, atau Google Public Cloud.
Layer 3/4 Attack (Network Based)
Di dalam setiap data center, Imperva dapat terhubung dengan beberapa operator transit interenet dan memelihara peering langsung dengan lokal jaringan. Koneksi ini dibagi menjadi beberapa router dan perangkat mitigasi DDoS Behemoth, untuk menghindari single point of failure.
Layer 7 Attack (Application Based)
Dari sudut pandang konseptual, perlindungan DDoS Incapsula didasarkan pada serangkaian perlindungan di sekitar aplikasi, yang masing-masing memfilter porsi traffic yang berbeda. Masing-Masing fitur saling berfungsi mengamankan semua traffic yang masuk sesuai dengan porsinya, bekerja secara serempak, dan mereka menghentikan hampir semua traffic berbahaya.
PT Global Infotech Solution menyediakan solusi Imperva untuk membantu mengatasi serangan DDoS yang kini makin naik drastis. Kunjungi sosial media kami atau kontak melalui putu.pradnya@global-infotech.co.id untuk detail lebih lanjut.