top of page

GIS Mengadakan BDM Join Planning Session "Empower Your Business with Next Generation Firewall"



Jakarta, 23 April 2025 – Global Infotech Solution sukses menggelar acara BDM Join Planning Session bertema “Empower Your Business with Next Generation Firewall” di The Akmani Hotel, Jakarta. Acara ini menghadirkan para profesional dari berbagai perusahaan, perwakilan dari Westcon Indonesia, serta tim internal Global Infotech Solution. Melalui sesi ini, GIS bertujuan untuk memahami pentingnya memperkuat pertahanan sistem IT sejak dini.



Acara dibuka dengan sambutan dari Bapak Aswin Hutapea, selaku Manager BDM Cybersecurity and Cloud Solution dari Global Infotech Solution. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya peran teknologi keamanan yang canggih seperti Next Generation Firewall (NGFW) dalam menghadapi serangan siber yang semakin kompleks.


Setelah sesi pembukaan, acara dilanjutkan dengan pemaparan utama oleh Bapak Jeremy Sutedjo selaku Presales Palo Alto Network dari Westcon Indonesia, yang membahas secara menyeluruh tentang teknologi Next Generation Firewall (NGFW). Dalam presentasi ini, beliau menjelaskan bagaimana NGFW mampu memberikan perlindungan berlapis melalui kemampuan deteksi ancaman tingkat lanjut, inspeksi lalu lintas data yang lebih dalam, serta pencegahan ancaman secara real-time dengan dukungan teknologi AI. NGFW dinilai sangat relevan bagi perusahaan yang ingin memperkuat sistem keamanan digitalnya, tanpa mengorbankan efisiensi dan fleksibilitas operasional.



Setelah pemaparan, sesi dilanjutkan dengan sesi Q&A interaktif, di mana peserta dapat menggali lebih dalam mengenai manfaat, implementasi, hingga best practice penggunaan NGFW di berbagai sektor industri. Selanjutnya, peserta menikmati coffee break, sekaligus memanfaatkan waktu untuk berdiskusi ringan dan menjalin koneksi dengan peserta lainnya.



Tak berhenti di teori, Bapak Jeremy kembali memimpin sesi demo langsung NGFW, menunjukkan cara kerja fitur-fiturnya secara real-time. Demo ini memberikan gambaran yang lebih nyata kepada peserta tentang efektivitas NGFW dalam mengenali dan merespons potensi ancaman siber. Sesi ini disambut dengan antusias, dibuktikan dengan banyaknya pertanyaan lanjutan yang diajukan peserta selama sesi Q&A kedua setelah demo berlangsung.


Acara kemudian dilanjutkan dengan sesi foto bersama, sebagai simbol sinergi antara GIS, Westcon, dan seluruh peserta yang hadir. Sebagai penutup, peserta menikmati sesi makan siang dan networking, yang menjadi momen penting untuk memperluas relasi profesional dan mendiskusikan peluang kolaborasi lebih lanjut dalam hal solusi keamanan .



Dengan suksesnya acara ini, GIS menegaskan komitmennya dalam mendukung sektor bisnis untuk menghadapi era digital dengan solusi yang cerdas dan tangguh. Melalui pendekatan kolaboratif, GIS akan terus menghadirkan inovasi seperti NGFW yang siap menjawab tantangan keamanan IT saat ini dan masa depan.


Terima kasih atas partisipasi seluruh peserta dan sampai jumpa di event GIS selanjutnya!

bottom of page